Realisasi Penyaluran BLT BBM di Tebo Capai 89 Persen

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk subsidi BBM yang disalurkan kepada masyarakat Penerima Manfaat di Kabupaten Tebo oleh PT Pos Indonesia Cabang Muara Tebo sudah mencapai 89 persen.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tebo Erlinda melalui Kepala Bidang Dayasos Riki, saat dikonfirmasi Selasa (27/9/202).

Dirinya mengatakan bahwa hingga Selasa (20/9/202) kemarin, realisasi penyaluran BLT BBM di Kabupaten Tebo Mencapai 89 persen atau 15.430 Penerima Manfaat.

“Hingga Selasa kemarin , sudah mencapai 89 persen atau 15.430 PM” ujar Riki.

Penerima Manfaat atau PM di Kabupaten Tebo seluruhnya berjumlah 17.321 Orang.

Namun tinggal menyisakan 1.891 Penerima Manfaat lagi yang saat ini penyaluran nya masih terus dilaksanakan oleh PT Pos di Kabupaten Tebo.

“Jumlah keseluruhan 17.321, yang sudah disalurkan 15.430, artinya masih ada 1.891 lagi tersisa” jelas Riki.

Penyaluran BLT BBM itu sendiri kata Riki akan dilakukan dalam 2 Tahap, yaitu Periode September-Oktober sebesar Rp 300 ribu dan periode November-Desember juga sebesar Rp 300 ribu.

Sedangkan untuk Penerima Manfaat yang dalam kondisi sakit atau sudah sepuh, maka akan diantar langsung oleh pihak PT Pos.

“Ini keseluruhan nya sebesar 600 ribu, namun disalurkan dalam 2 tahap masing-masing sebesar 300 ribu, bagi yang sakit atau sepuh, makan akan diantarkan langsung ke Penerima Manfaat,” ujar Riki.

Dijelaskan Riki, realisasi 89 persen sejak tanggal 20 September 2022 kemarin.

“Untuk data Updatenya kita belum menerima dari Pos Indonesi,” pungkasnya

Padal Yono Kordinator BLT BBM 4 Kabupaten Jambi Wilayah Barat membenarkan saat ini sedang direkap realiasasi penyaluran BBM.

“Iya sedang kita rekap” singkatnya.


Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Realisasi Penyaluran BLT BBM di Tebo Capai 89 Persen, https://jambi.tribunnews.com/2022/09/27/realisasi-penyaluran-blt-bbm-di-tebo-capai-89-persen?page=2.
Penulis: Sopianto | Editor: Rian Aidilfi Afriandi

Share this post

Arsip Berita